15.7 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Tungir Terekam CCTV Curi Septor

Medan, MISTAR.ID

Pelaku pencurian sepedamotor (Curanmor) berhasil menggasak dua unit sekaligus sepeda motor (septor) di Jalan AH Nasution Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor. Satu minggu menghilang, berkat adanya rekaman CCTV, personil Reskrim Polsek Delitua akhirnya berhasil membekuk pelaku.

Aksi pencurian yang dilakukan Ilham Pulungan alias Tungir (24) warga Jalan Karya Jaya Gang Karya Mudan No 33 Kelurahan Pangkalam Mansyur Kecamatan Medam Johor, itu terjadi pada Selasa (20/10/20) sekira pukul 06.00 WIB.

Pagi itu pelaku bersama seorang temannya berhasil menggasak dua unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam BK 4174 CU, dan Yamaha Vixion warna putih BK 4805 ADE dari rumah korbannya Arianto (33), warga Karya Darma II Komplek Johor Gardenia No 87 Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor.

Baca Juga:Jual Barang Curian di Facebook, Tiga Pelaku Curanmor Ditangkap

Namun tanpa disadarinya, aksi kedua pelaku terekam CCTV yang terpasang di lokasi kejadian. Sehingga berdasarkan bukti tersebut, korbanpun melaporkan peristiwa pencurian itu ke Polsek Delitua.

Adanya bukti hasil rekaman CCTV dan bukti Laporan Polisi (LP) dari korban, personil Reskrim Polsek Delitua dengan cepat langsung melakukan penyelidikan terhadap kedua pelaku.

Sehingga, Rabu (28/10/20) sekira pukul 09.30 WIB, polisi yang mengetahui keberadaan pelaku lantas membekuk Ilham Pulungan, satu dari dua pelaku di Jalan AH Nasution Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor.

Baca Juga:Dua Spesialis Pelaku Curanmor Ditangkap

Saat diamankan, kepada polisi, Ilham mengakui perbuatannya mencuri dua unit sepeda motor di rumah korban dengan menggunakan alat kunci T, bersama seorang temannya berinisial MD yang kini dalam pengejaran polisi.

Guna kepentingan proses penyidikan lebih lanjut, pelaku berikut barang bukti kunci T, alat yang digunakan dalam melakukan aksi kejahatan bersama temannya, kemudian diboyong dan diamankan ke kantor polisi.

“Tersangka sudah diamankan, seedangkan temannya MD, kini masih dalam pengejaran. Polisi masih mendalami kasusnya guna mencari barang bukti 2 sepedamotor milik korban,” ujar Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap kepda wartawan, Jumat (30/10/20).(hendra/hm10)

Related Articles

Latest Articles