8.9 C
New York
Thursday, April 18, 2024

Tukang Parkir Jadi Korban Penembakan Perampokan Toko Emas di Simpang Limun Medan

Medan, MISTAR.ID

Seorang juru parkir di Pasar Simpang Limun Medan, Erwin menjadi korban penembakan dari pelaku perampokan dua toko emas, Kamis (26/8/2021).

Berdasarkan keterangan warga, Ardi, usai beraksi, para pelaku kemudian berupaya mengambil dua sepeda motornya.

“Korban mau minta uang parkir,” Ardi.

Tanpa ada alasan, para pelaku langsung menembak korban ke arah dada sebelah kiri. “Antara leher dan dada yang kena,” sebutnya.

Pelaku kemudian langsung kabur meninggalkan lokasi. “Warga Gak ada yang berani ngejar karena pake senjata api,” ucapnya.

Baca Juga:Dua Toko Mas di Simpang Limun Dirampok 4 Pria Bersenjata Api

Kemudian warga yang ada di pasar tersebut membawa korban ke Rumah Sakit Estomihi Medan.

Diketahui, dua toko emas Aulia Chan dan Masrul di Pasar Simpang Limun Medan, dirampok oleh empat pria bersenjata api, Kamis (26/8/21) siang. Para pelaku berhasil membawa mas diperkirakan seberat 4 Kg.

Berdasarkan keterangan warga, para pelaku berjumlah 4 orang memakai masker datang kedua toko itu. Tanpa ada rasa pelaku langsung menodongkan senjata api ke arah pemilik toko emas Aulia Chan.

“Ada yang nodongkan senjata,” wanita bernama Tasmawati kepada Mistar.

Tanpa ada rasa takut, pelaku kemudian memecahkan kaca steling dan mengambil sejumlah mas. “Kalau adik saya kerugiannya diperkirakan 4 Kg mas,” aku dia.

Setelah menggasak emas di toko Aulia Chan, selanjutnya para pelaku beraksi di sebelah toko tersebut yaitu Toko Mas Masrul. “Ada dua toko dirampok,” katanya lagi.

Kemudian pelaku langsung meninggalkan lokasi. “Pake laras panjang dan pendek,” ucapnya.

Saat ini petugas masih melakukan olahraga Tempat Kejadian Perkara (TKP).(saut/hm01)

Related Articles

Latest Articles