15.4 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Tabrak Mobil Berhenti, Pemotor Dilarikan ke Rumah Sakit

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Pengendara sepeda motor Abidun Nasution (33) warga Jalan Sriwijaya, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar, mengalami luka serius setelah Honda Beat BK 5557 WAE yang dikendarainya menabrak bagian belakang sebuah mobil di Jalan Ahmad, Kelurahan Pardomuan, Kecamatan Siantar Timur, Minggu (6/3/22) pukul 04.00 WIB. Kasus ini masih ditangani Satlantas Polres Pematangsiantar.

Dari informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut berawal saat mobil Toyota Kijang LGX BK 1962 AB yang dikemudikan Rinaldi (21) warga Huta Totop Majawa, Kecamatan Tanah Jawa, Simalungun, melaju dari arah Jalan Merdeka dan melintas di Jalan Ahmad Yani. Lalu mobil itu pun berhenti di sebelah kiri.

Ketika berhenti, tiba-tiba saja dari belakang sepeda motor Honda Beat yang dikendarai Abidun menabrak bagian belakang mobil yang membuatnya langsung terpental jatuh ke aspal hingga mengalami luka di bagian kaki. Setelah kejadian, di sekitar loksi sempat terjadi kemacetan. Peristiwa itu akhirnya dilaporkan ke petugas setelah 3 jam kejadian. Mendapat laporan petugas kepolisian mendatagi lokasi dan melakukan pemeriksaan.

Baca Juga:Kecelakaan di Jalan Medan Siantar, Satu Pelajar Tewas dan Tiga Luka-luka

Kanit Laka Lantas Polres Pematangsiantar Ipda Saji mengatakan kasus kecelakaan itu sudah ditangani pihaknya. “Termasuk kendaraan yang terlibat kecelakaan, sudah diamankan. Informasinya, pengendara sepeda motor melaju kencang,” ungkal Ipda Saji yang dikonfirmasi, Minggu (6/3/22).

Lanjut Ipda Saji soal kronologi kejadian, berawal saat sepeda motor Honda Beat datang dari arah Jalan Merdeka menuju Simpang BDB. Sedangkan mobil Toyota Kijang LGX datang dari Jalan Merdeka dan berhenti di Jalan Ahmad Yani. “Mobil Toyota Kijang LGX ini berhenti di sebelah kiri jalan. Lalu ditabrak dari arah belakang. Hasil pemeriksaan, pengendara sepeda motor yang salah dan menabrak dari arah belakang,” pungkasnya.

Saji mengimbau, untuk menekan kasus kecelakaan lalu lintas, masyarakat diminta selalu wasapada dan hati-hati saat berkendara di jalan, serta mematuhi dan mentaaati peraturan lalu lintas. Sebab kecelakaan biasanya diawali dari pelanggar dan kekuranghati-hatian saat berkendara.(hamzah/hm15)

Related Articles

Latest Articles