13.9 C
New York
Sunday, April 21, 2024

Rumah Terbakar, Nenek 95 Tahun Tewas

Batu Bara | MISTAR.ID – Menyedihkan. Nenek Sofiah (95) yang tinggal seorang diri di sebuah rumah semi permanen di Dusun Area, Desa Guntung, Kecamatan Lima puluh Kabupaten Batu Bara menemui ajal secara mengenaskan ketika rumah yang ditempatinya terbakar habis hingga tinggal puing, Minggu (16/02/20) kemarin sekira pukul 07.00 WIB.

Informasi yang dihimpun wartawan di lokasi kejadian menyebutkan nenek renta ini hanya tinggal sendirian karena anaknya tinggal di Belawan bekerja sebagai nelayan hanya pulang sekali sebulan. Tak pelak, si nenek tak mampu menyelamatkan diri dari kobaran api hingga berujung kematian.

Kepada wartawan, Kepala Desa Guntung Mukis
menyebutkan api diduga berasal dari lampu teplok yang digunakan korban untuk mengaji.

Lampu kemudian terjatuh dan seketika api menyambar sepeda motor yang terparkir di dalam rumah tersebut.

Setelah menyambar sepeda motor dengan cepatnya api membakar dinding dan atap rumah beserta perabotan yang berada di rumah tersebut. Si nenek kemudian ditemukan warga telah meninggal dengan posisi posisi telungkup di lantai rumahnya.

“Korban selama ini tinggal seorang diri sedangkan anaknya yang berprofesi sebagai nelayan di Belawan hanya dapat pulang sekali sebulan.

Biasanya kalau malam si nenek mengisi waktu mengaji dengan menggunakan lampu teplok itu,” kata Guntung Mukis.

Selama dua periode menjabat sebagai Kepala Desa, Guntung Mukis mengaku sangat hapal dengan kegiatan Nenek Sofiah. Dalam usia tuanya, dia lebih mendekatkan diri kepada Tuhan hingga kejadian yang menghanguskan rumahnya itu terjadi.

Personil Polsek Lima Puluh yang tiba di TKP tidak lama setelah kejadian bersama warga langsung berupaya memadamkan api dan selanjutnya membawa korban ke RSUD Batu Bara.

Penulis: Ebson
Editor: Jelita

Related Articles

Latest Articles