23.8 C
New York
Wednesday, May 8, 2024

Polres Padangsidimpuan Sita 20 Gram Sabu dari 12 Tersangka

Padangsidimpuan, MISTAR.ID

Sebanyak 20 Gram narkoba jenis sabu, diamankan petugas Kepolisian Resort Padangsidimpuan, dari 12 orang tersangka dalam pengungkapan kasus narkoba, selama sepekan di wilayah hukum Polres Padangaidimpuan.

Dari keterangan Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo SIK, dalam satu pekan terakhir personil Polres Padangsidimpuan, berhasil mengamankan 12 orang tersangka pengguna, kurir dan bandar.

Tersangka beranisial, ABB (36), ASS (30), ER (38), ARD (39), FN (36), PS (50), merupakan Warga Jalan Alboint Hutabarat, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan, ke-6 tersangka ditangkap pada Senin (20/6/22), lalu.

Baca juga:Kapolres Padangsidimpuan Fokus Bidik Bandar Narkoba di Wilayahnya

Sebelumnya pada Sabtu (18/6/22), polisi juga menangkap 6 Tersangka berinisial FT (28) alias U, HPH (46), SH (48), SP (43), AS (25) dan HSP (40), dari lokasi polisi menyita barang bukti sabu-sabu sebanyak 8,34 gram dan bukti lainnya berupa 1 sendok pipet, 1 timbangan elektrik, 1 unit HP putih.

“Dari tangan ke-12 orang tersangka kita mengamankan barang bukti sebanyak 20 Gram narkoba jenis sabu,” ungkap Dwi Prasetyo Wibowo SIK, Rabu (22/6/22), pada media di halaman MakoPolres Padangsidempuan.

AKBP Dwi Prasetyo Wibowo juga menyampaikan, penangkapan belasan orang terduga pelaku narkoba tersebut atas keluhan masyarakat yang ada di Kota Padangsidimpuan.

Baca juga:IAIN Padangsidimpuan Beralih Menjadi Universitas Islam Negeri Syahada

Lanjutnya, di antara belasan terduga pelaku narkoba yang ditangkap tersebut, ada yang diamankan dari wilayah di luar kota Padangsidimpuan yaitu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Dalam melakukan penangkapan, petugas kepolisian juga melibatkan personil Badan Narkotika Nasional Kabupaten Tapanuli Selatan. Jelas Kapolres Padangsidimpuan ini, dari belasan tersangka saat ini total barang bukti berupa sabu dengan berat total 20 gram. (asrul/hm06)

Related Articles

Latest Articles