7.5 C
New York
Friday, April 19, 2024

Polda Sumut Buru Pemilik Judi Online di Cemara Asri

Medan, MISTAR.ID

Polda Sumut terus melakukan perburuan terhadap bandar atau pemilik praktik perjudian yang beroperasi di Kompleks Cemara Asri, Kecamatan Percut Sei Tuan, yang berinisial ABK.

“Pasti, kita kejar,” tegas Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Selasa (9/8/22) siang.

Kata dia, dari pengungkapan lokasi perjudian yang beromset miliaran rupiah itu, pihaknya telah memintai keterangan sejumlah orang. Petugas juga menyita beberapa unit komputer dan laptop sebagai barang bukti.

Baca juga: Judi Online Beromzet Miliaran Rupiah di Komplek Cemara Asri Digerebek

“Ini kita perkirakan judi yang omsetnya cukup besar di Kota Medan. Saat ini, Subdit Cyber Ditreskrimsus masih mendalami hasil penggerebekan, terkait link-link yang digunakan para pelaku,” katanya.

Dia menyebut, praktik perjudian di Kompleks Cemara Asri itu menggunakan modus sebagai rumah makan di lantai bawah ruko dan bisnis haram tersebut di bangunan atas.

“Iya, ini modusnya rumah makan,” sebut Hadi.

Informasi dihimpun, lokasi perjudian online itu beroperasi di sejumlah ruko Kompleks Cemara Asri. Puluhan operator mengendalikan bisnis haram yang disebut-sebut dibandari pria etnis keturunan berinisial ABK. Pihak berwajib masih mengembangkan penggerebekan itu.

Baca juga: Polres Batu Bara Amankan Tersangka Judi Togel dan Judi Meja Tembak Ikan

Sebelumnya, Kapolda Sumut, Irjen Pol Panca Putra memimpin langsung penggerebekan lokasi judi terbesar di kota Medan berada Kompleks Cemara Asri, Percut Sei Tuan, Selasa (9/8/22) dinihari.

Penggerebekan itu melibatkan ratusan personel gabungan Brimob, Sabhara, Propam, Reserse dan Intelijen. Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, didampingi Wakapolda Dadang Hartanto, Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda dan Waka Polrestabes AKBP Yudhi Heri Setiawan. (saut/hm09)

Related Articles

Latest Articles