9.1 C
New York
Saturday, April 20, 2024

Pengendara Motor Masuk Jurang di Kawasan Danau Toba

Simalungun, MISTAR.ID

Seorang pria bernama Renol Siahaan (24) warga Jalan Sosorpea Ajibata, Kabupaten Toba ini alami kecelakaan tunggal saat kendarai sepeda motornya dan masuk ke jurang yang berada di Jembatan Sera-Sera Kecamatan Girsang, Kabupaten Simalungun.

Kejadian nahas yang dialami oleh Renol Siahaan tersebut berlangsung pada Jumat (23/7/21) sekira pukul 21.55 WIB. Beruntung, pasca masuk jurang korban berhasil diselamatkan hingga nyawanya pun tertolong.

Koordinator Pos SAR Parapat Danau Toba Hisar Turnip menyampaikan, adapun kronologis Kejadian bermula saat korban hendak kembali ke rumahnya dengan mengendarai sepeda motor dan mengalami kecelakaan masuk ke dalam jurang.

Baca juga: Kisah Di Balik Danau Toba Rally 2019, Musa Rajekshah: Saya Nyaris Masuk Jurang, Tapi Allah Masih Melindungi

“Sebelum dilakukan pertolongan, rekan korban melapor ke pihak Polsek Parapat dan pihak polsek pun meminta bantuan ke SAR Danau Toba,” ujar Hisar, Sabtu (24/7/21).

Pasca laporan itu, tidak butuh waktu lama bagi SAR Danau Toba pun langsung melakukan pencarian terhadap korban yang jatuh ke jurang tersebut. Bersama dengan tim yang terdiri dari Rescuer Pos SAR Parapat, Polsek Parapat, Dinkes Parapat dan korban pun berhasil dievakuasi dari jurang sekira pukul 23.30 WIB.

Baca juga: Avanza Masuk Jurang Sedalam 50 Meter di Sipittu pittu Toba, 3 Orang Terluka

Korban berhasil dievakuasi dari jurang dengan kedalaman 25 meter. Korban yang mengalami luka-luka langsung dibawa ke RSU Parapat guna mendapatkan perawatan media lebih lanjut. (hamzah/hm06)

Related Articles

Latest Articles