9.4 C
New York
Saturday, April 20, 2024

KPK dan Poldasu Amankan Bupati Langkat

Medan, MISTAR.ID

Polda Sumatera Utara mengaku Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin-angin ikut diamankan oleh Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Iya, jadi betul tadi siang Polda Sumut bersinergi dengan KPK mengamankan Bupati Langkat atas dugaan tindak pidana korupsi,” ucap Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol Hadi Wahyudi kepada sejumlah wartawan di ruangan kerjanya, Rabu (19/1/2022) malam.

Ia mengaku, saat ini KPK masih melakukan pendalaman untuk memintai keterangan dari Bupati Langkat. “Saat ini penyidik KPK sedang mendalaminya. Kita sifatnya membackup proses pengamanannya saja,” ujar dia.

Baca juga:Bupati Langkat OTT oleh KPK Bersama Beberapa Pejabat

Dia mengaku, selaian Bupati, ada tujuh orang yang diamankan KPK saat Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Langkat. “Untuk terduga atau pelaku lainnya sudah diterbangkan ke Jakarta. Yang sudah diterbangkan ada 7 orang, saat ini yang di disini Bupati di Polres Binjai,” ujarnya.

Saat disinggung terkait kasus apa, Hadi tidak mengetahuinya. “KPK yang lebih tau dan yang mendalaminya. Kita tidak ke ranah situ,” jawabnya.

Diketahui, Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap pejabat Pemkab Langkat, Selasa (18/1/2022) malam. (Saut/hm06)

Related Articles

Latest Articles