6.6 C
New York
Friday, March 29, 2024

Kisruh Pilkades Bertungen Julu Dairi, Oknum Cakades dan Kotak Suara Diamankan

Dairi, MISTAR.ID

Buntut kisruh setelah penyelenggaraan Pilkades Desa Bertungen Julu, Kecamatan Tigalingga, Dairi yang berlangsung Kamis (25/11/21), oknum calon kepala desa dan anggota Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) serta sejumlah warga dan kotak suara diamankan petugas ke Mapolres Dairi, Jumat (26/11/21).

Informasi dihimpun Mistar dari salah seorang warga Desa Bertungen Julu, Jumat (26/11/21) via telepon selulernya menyebutkan, Jumat (26/11/21) pagi sekira pukul 09.30 WIB, dirinya melihat petugas menjemput oknum calon kepala desa Bertungen Julu nomor urut 2 berinisial HS dari rumah saudaranya. Namun, dia tidak mengetahui permasalahan apa yang menimpa oknum calon tersebut.

Ia menjelaskan, setelah pilkades, saat perhitungan suara, terjadi keributan di Desa Bertungen Julu dan menyebabkan salah seorang petugas kepolisian mengalami luka ringan.

Baca Juga:Kapoldasu Kerahkan 675 Personil Kawal Pelaksanaan Pilkades Serentak di Dairi

Sebelumnya informasi dihimpun dari Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi lewat rilis Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Dairi menyampaikan, kericuhan di Desa Bertungen Julu, Kecamatan Tigalingga sudah dapat dikendalikan dan saat ini kondisi kembali stabil.

Hadi mengaku akibat insiden tersebut, salah seorang anggota Poldasu mengalami luka ringan.

Hadi juga menambahkan insiden tersebut terjadi akibat kotak suara sempat direbut oleh calon nomor urut 2 dan berhasil diamankan oleh petugas TPS, Polri dan TNI serta masyarakat.

Baca Juga:Jelang Pilkades Serentak, Polres Dairi Rutin Gelar Patroli

“Jika ada yang tidak puas dengan hasil Pilkades ini silakan ikuti mekanisme dan jangan sampai menyebabkan keributan. Ini sudah ada aturannya,” tuturnya.

Diketahui akibat adanya insiden tersebut, Kapoldasu Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak, Danyonif 125/SMB Letkol Budianto Hamdani Damanik, Dandim 0206/Dairi diwakili Kasdim Mayor Sunarto yang kebetulan berada di Dairi memantau pilkades serentak, langsung terjun ke lokasi kejadian untuk mengetahui sebab akibat tersebut. (manru/hm14)

Related Articles

Latest Articles