7.6 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Dua Pencuri Sepeda Motor Dibekuk Polsek Binjai Utara

Medan, MISTAR.ID

Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang beraksi di Jalan T Amir Hamzah, Kelurahan Nangka, Kecamatan Binjai Utara persis di halaman showroom PT Daya Anugrah Mandiri, Jumat (21/1/22), berhasil ditangkap.

Tersangka adalah Sandy Yoanda (26) warga Jalan Subang Dusun Sido Waras, Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat yang berperan sebagi pelaku utama. Serta Rizky Ramadhan Syah (20) warga Jalan Takalar Dusun Sido Waras, Desa Kwala Begumit, Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, yang ikut membantu pencurian.

Kasubag Humas Polres Binjai Iptu Junaidi mengatakan, saat itu korban Muhammad Gilang Haditya (19) yang bekerja di showroom tersebut memarkirkan sepeda motornya Honda Vario BK 4142 RBI di halaman depan dengan keadaan stang terkunci. “Setelah selesai beraktivitas, korban tidak menemukan sepeda motor yang dia parkir di halaman depan,” ujar Junaidi, Kamis (27/1/22).

Baca juga:Gawat! Meteran Air Masjid Pun Dimaling di Belawan

Korban yang mengaku mengalami kerugian sekitar Rp20 juta kemudian melaporkan kejadian itu Polsek Binjai Utara. Setelah melakukan penyelidikan dan mempelajari rekaman CCTV, petugas berhasil menangkap tersangka Sandy Yoanda, Selasa (25/1/22).”Jadi Sandy ini merupakan teman korban yang bekerja di showroom yang sama,” katanya.

Dalam melancarkan aksinya, kata Junaidi, tersangka Sandy terlebih dahulu memasukkan kunci palsu ke lobang kunci Honda Vario korban. Kemudian dia menghubungi temannya Rizky Ramadhan Syah untuk melarikan sepeda motor korban.

“Saat korban lengah, tersangka Rizky melarikan sepeda motor tersebut dan membawanya ke rumah Sandy di Stabat,” sebutnya. Dadi hasil penelusuran, sebut Junaidi, petugas berhasil menyita sepeda motor milik korban yang disembunyikan di kawasan Pabrik Gula Kwala Madu Kecamatan Stabat. “Dua pelaku kita jerat Pasal 363 Yo 55, 56 dari KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara,” pungkas Junaidi. (ial/hm09)

Related Articles

Latest Articles