15.8 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Dua Karyawan Kebun Kopi Sinar Marinbum Jaya Baku Hantam, Ini Akibatnya

Simalungun, MISTAR.ID

Dua karyawan kebun kopi milik Sinar Marinbum Jaya terlibat baku hantam dengan sesama rekan kerja. Akibatnya, Zeth Fomeni alias Asep (47) mengalami luka sobek di pelipis kiri, tangan lecet serta lebam.

Zeth Fomeni alias Asep yang tidak terima dengan kelakuan temannya sendiri langsung melaporkan Muh Elias Kehi (32), ke Polsek Parapat, Selasa (22/12/20).

Korban dalam keterangannya mengatakan, bahwa penganiayaan berawal dari masalah sepele, dimana Muh Elias Kehi tersinggung saat ayam miliknya diusir dari rumah korban.

Baca Juga:Polsek Percut Sei Tuan Buru 6 Pelaku Penganiayaan Sadis

“Awalnya ayam milik Elias Kehi masuk ke dalam rumah tapi saya usir, namun mereka suami istri tidak terima sehingga langsung mendatangi saya bersama, dan terjadi adu mulut serta langsung menganiaya saya,” ujar Fomeni.

Mirisnya, istri pelaku ikut mendorong Fomeni hingga korban jatuh. Saat itu juga, pelaku langsung melakukan penganiayaan dengan meninju pelipis korban yang mengakibatkan luka robek, dan tangan luka memar.

Baca Juga:Perwira Polisi dan Anak Saling Lapor soal Dugaan KDRT dan Penganiayaan

Tidak terima dengan penganiayaan itu, Fomeni langsung membuat laporan pengaduan ke Polsek Parapat dan di terima Aiptu S Manullang. Sebelum membuat pengaduan, korban telah divisum yang dikeluarkan dokter dari RSU Parapat.

Berdasarkan hasil visum, juru periksa (Juper)  Aiptu S Manullang telah menerima laporan penganiayaan terhadap Zeth Fomeni. “Saat ini kami sudah menerima laporan dari saudara Fomeni dan akan kami proses selanjutnya,” ujar Kapolsek Parapat Iptu Hosea Ginting melalui sambungan selulernya.(karmel/hm10)

 

Related Articles

Latest Articles