13.7 C
New York
Saturday, May 11, 2024

Dikira Mayat, Lansia Penuh Luka Hebohkan Warga Sekitar Bantaran Sungai Jalan SM Raja Siantar

Pematangsiantar, Mistar.ID
Pria penghobi mancing seketika dikagetkan dengan sosok pria lansia dengan posisi telentang berada di bawah kolong jembatan Jalan Sisingamangaraja Kelurahan Sigulang gulang Kecamatan Siantar Utara Kota Pematangsiantar, Senin (16/11/20) sekira pukul 16.00 WIB.

Pemancing itu diketahui bermarga Purba. Setelah melihat kondisi lansia tersebut, ia naik ke atas jembatan dan mengabarkan kepada warga atas temuannya tersebut. Pascamendapat kabar dari pemancing itu, warga pun bergegas turun guna melihat sosok lansia yang penuh luka seperti dikabarkan oleh pemancing tersebut.

Saat melihat sosok lansia tanpa mengenakan pakaian itu, warga sempat berasumsi bahwa lansia yang ditemukan oleh pemacancing pertama kali adalah korban pembunuhan, yang mana saat ditemukan tidak sehelai benang pun melingkar di tubuhnya.

Luka pada tubuhnya terdapat di bagian telapak kaki dan paha mengeluarkan darah. Tak lama sesudahnya, warga melaporkan hal itu kepada Polsek Siantar Utara. Kanit Sabhara bersama beberapa personil tiba.

Baca Juga:Mayat Bayi di Lapangan Merdeka Siantar, Aritonang:Kutengok Plastik itu Ada Putih-putihnya!

Saat petugas mendekat, mendadak jari tangan lansia itu bergerak. Hingga akhirnya, petugas dibantu warga mengangkat lansia itu ke atas jembatan dan membawanya ke RSUD Djasmen Saragih menggunakan mobil patroli polisi.

“Mulanya kami kira itu mayat korban pembunuhan yang dibuang. Kami menduga babak itu (lansia)  orang gila yang terlantar. Orang mancing yang ngasih tahu tadi, itupun setelah dipegang sama polisi baru kami tahu dia masih hidup,” kata Aris Nainggolan di lokasi.

Baca Juga:Mayat Holmes Sibuea Jadi Tontonan Warga, Stok Kantong Jenazah BPBD Siantar Habis

Kapolsek Siantar Utara AKP Manaek Ritonga Sahala, Senin (16/11/20) sekira pukul 17.48 WIB mengatakan, bahwa anggotanya telah berada di TKP guna mengevakuasi pria lansia dari kolong jembatan.

Kata Manaek, pihaknya sudah membawanya ke rumah sakit. “Benar, tadi anggota langsung turun. Itu bukan mayat, tapi pria tua tanpa identitas dan masih hidup. Ditemukan warga dalam keadaan terluka sehingga disangka mayat. Saat ini dia sudah kita bawa berobat ke RSUD Djesemen Saragih,” tegas Manaek.(hamzah/hm10)

Related Articles

Latest Articles