11.8 C
New York
Monday, May 6, 2024

Diduga Jatuh dari Pohon Pete, Seorang Penggalas Meninggal

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Suratman, seorang warga Pasar III Karang Anyer Kabupaten Simalungun ditemukan meninggal di pinggiran sungai Jalan Kawal Samudra Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur Kota Pematangsiantar. Senin (13/12/21).

Informasi dihimpun mistar di lokasi kejadian, orang yang pertama kali menemukan jenazah pria kelahiran tahun 1968 itu adalah Boru Damanik yang merupakan istri korban. Akibatnya, istri korban mengalami shock di lokasi.

Istri korban yang tampak shock (f:ferry/mistar)

Seperti disampaikan oleh B Saragih, seorang warga Siopat Suhu yang langsung ke lokasi setelah mengetahui kejadian tersebut. “Tadi katanya korban sudah manjat pohon pete jam 9 pagi. Tapi karena tak pulang makan siang, istrinya datang melihat, ternyata suaminya sudah meninggal di bawah pohon yang dipanjatnya,” bebernya.

Saragih mengungkapkan, bahwa istri korban bekerja sebagai Asisten Rumah Tangga (ART) di salah satu rumah milik warga sekitar. “Kebetulan memang istrinya kerja di sini, dan korban sehari-harinya menggalas, gitulah kata warga,” ujar Saragih yang dikenal sebagai tokoh masyarakat Kelurahan Siopat Suhu.

Baca juga:Kaget Dengar Suara Petir, Petani di Batu Bara Terjatuh dari Sepeda Motor dan Meninggal

Informasi lainnya, diperoleh dari anak bungsu korban yang bernama Dika. Bahwa istri korban adalah Boru Damanik. “Mamak boru Damanik,” ujar Dika yang mengaku tak tahu bagaimana kronologis kejadian. “Tadi aku ditelepon, makanya kemari. Kalau bapak memang kerjaannya menggalas,” ungkapnya.

Berdasarkan pantauan di lokasi, sebelum ambulans datang, tampak istri korban menangis terduduk di kursi plastik yang disediakan warga. Tampak juga warga sekitar memberikan minum kepada istri korban dengan harapan mengurangi shock yang dialami Boru Damanik.

Baca juga:Pesawat Perintis Jatuh di Bandara Ilaga Papua, Pilot Tewas

Sementara itu, pasca mengetahui peristiwa tersebut, pihak Polsek Siantar Timur dan tim dari Polres Pematangsiantar tampak kompak langsung terjun ke lokasi kejadian. Setelah ambulans tiba di lokasi, jenazah korban langsung dievakuasi ke rumah korban di Pasar III Karangsari Kabupaten Simalungun. (ferry/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles