12.3 C
New York
Saturday, April 20, 2024

8 Tips David Becham dan Victoria Mengasuh Anak, Mau Tahu?

Cotswolds, MISTAR.ID

Dua dekade perjalanan rumah tangga David Becham dan istrinya Victoria Becham, telah dikarunia empat orang anak. Mereka terlihat begitu bahagia bersama menjaga keempat buah hatinya. Apa rahasia parenting mereka?

Pola asuh orang tua akan berdampak pada kepribadian anak di masa mendatang. Itu-lah sebabnya diperlukan pola asuh yang tepat untuk tumbuh kembang anak.

Menjadi salah satu pasangan paling terkenal di dunia, David dan Victoria Beckham memiliki konsep pola asuh yang tak jauh berbeda dari kebanyakan orang tua. Keduanya mementingkan sikap sopan santun, etos kerja, dan perencanaan jadwal yang baik di antara keempat buah hatinya.

Baca Juga: Jamie Vardy Siap untuk Boxing Day Hadapi MU

Mengutip Hello Magazine, berikut 8 tips pola asuh dari David dan Victoria Beckham.

1. Membantu aktivitas rumah tangga

Selama pandemi virus corona, banyak keluarga berkumpul di rumah hampir sepanjang waktu, tak terkecuali keluarga David dan Victoria Beckham.

Selain mengikuti proses belajar, Harper Beckham diketahui sering membantu David membuat kue di rumah.

2. Quality time bersama keluarga

Dengan anak yang beranjak remaja dan dewasa, menghabiskan waktu berkualitas bersama jadi tantangan tersendiri. Namun, keluarga satu ini begitu memprioritaskan waktu berkualitas yang dihabiskan bersama. Masa pandemi membuat mereka banyak mendapatkan waktu berkualitas.

“Kami memang memiliki agenda masing-masing. Tapi, kami selalu menyediakan satu waktu untuk dihabiskan bersama,” kata Victoria.

3. Anak didorong bersikap sopan

Sopan santun adalah satu sikap yang penting dalam kehidupan sosial. Baik David ataupun Victoria menyadari betapa pentingnya tata krama yang dimiliki keempat buah hatinya.

“Mereka telah mengucapkan ‘tolong’ dan ‘terima kasih’ sejak berusia dua atau tiga tahun,” ujar David.

4. Mengawasi penggunaan media sosial

Saat memasuki usia remaja, wajar rasanya jika anak mulai gemar bermain media sosial. Namun, David dan Victoria selalu waspada memantau media sosial milik anaknya.

“Kami selalu mengontrol semua yang mereka unggah dan semua yang mereka lakukan,” kata David.

5. Mengatur jadwal dan selalu ada untuk anak

Kesibukan orang tua umumnya dikhawatirkan dapat mengganggu perhatian yang diberikan untuk buah hati. Tapi, hal itu tak berlaku bagi pasangan yang menikah pada 1999 silam ini.

David dan Victoria selalu berusaha mengatur jadwal masing-masing, agar tak ada waktu yang bentrok. “David dan saya selalu mengusahakan agar kami tidak bepergian dalam waktu yang sama. Jadi, salah satu di antara kami pasti selalu ada untuk anak-anak,” kata Victoria.

6. Ajari cara bersyukur

Mensyukuri segala yang didapat jadi salah satu nilai terpenting yang dijunjung tinggi oleh David dan Victoria.

Victoria kerap menjelaskan pada buah hatinya tentang kehidupan istimewa yang didapatkan mereka dan menggambarkan betapa di penjuru dunia yang lain masih banyak anak-anak yang kurang beruntung.

“Mereka semua mengerti tentang betapa pentingnya membantu orang lain,” kata Victoria.

7. Etos kerja

Victoria dikenal sebagai salah seorang bintang pop paling sukses di dunia yang dengan mulus membesarkan rumah modenya hingga mendunia. Dengan gambaran itu, Victoria selalu menanamkan etos kerja yang sama terhadap anak-anaknya.

“Mereka tidak akan menjadi anak-anak yang hanya tinggal di rumah dan tidak melakukan apa-apa. Suatu saat mereka pasti akan bekerja,” kata Victoria.

8. Dibebaskan membuat pilihan sendiri

Bakat olahraga yang dimiliki David tampaknya turun pada ketiga putranya. Kendati demikian, David tak menekan buah hatinya untuk mengikuti jejaknya sebagai seorang pesepak bola profesional.

Brooklyn, misalnya, yang meski menyukai sepak bola, tapi memilih untuk menggeluti dunia fotografi dan model.(CNN/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles