5.4 C
New York
Friday, March 29, 2024

Stok Minyak Goreng Sumut Aman

Medan, MISTAR.ID

Perum Bulog Sumut mengaku stok minyak goreng untuk daerah Sumut dijamin aman dan saat ini ada sekitar 15 ton. Bulog hanya mengajukan penambahan stok gula dan daging beku.

“Stok minyak goreng masih aman dan bahkan semakin aman karena stok. akan ditambah,” ujar Pemimpin Perum Bulog Wilayah Sumut, Arwakhuddin Widiarso di Medan, Kamis (26/3/2020).

Hasil pantauan, stok minyak goreng di pasar juga cukup aman.

Arwakhuddin Widiarso menyebutkan dengan stok yang memadai, harga jual di pasar relatif stabil. Harga minyak goreng di pasar Medan berkisar Rp11.500 – Rp14.000 per liter.

“Karena stok minyak goreng aman, Bulog hanya mengajukan permohonan pemenuhan stok gula dan daging beku ke pusat. Penambahan stok untuk menghadapi Puasa Ramadhan dan Idul Fitri,” katanya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumut, Zonny Waldi menyebutkan, stok minyak goreng di Sumut selalu aman karena banyak pabrik minyak goreng di daerah itu.

Dengan banyak produsen, maka minyak goreng itu mudah diperoleh di pasar.

“Disperindag Sumut sendiri terus memantau stok dan harga minyak goreng serta bahan pokok lainnya,” ujar Zonny Waldi.

Sumber:ant

Related Articles

Latest Articles