9.8 C
New York
Friday, April 26, 2024

Pagi Ini, IHSG Dibuka Melemah

Medan, MISTAR.ID

Setelah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak anomali kemarin, IHSG pada sesi pembukaan perdagangan hari ini, Selasa (22/10/20) dibuka melemah.

“IHSG melemah seiring dengan pelemahan bursa di Asia. Mengawali pembukaan perdagangan pagi ini IHSG dibuka turun 0.31% di level 6.146,65. Kinerja IHSG pada hari ini berpeluang untuk berada di zona merah seiring ketakutan pelaku pasar akan penyebaran Covid-19,” ujar Analis Keuangan Sumut, Gunawan Benjamin.

Lanjutnya, pelaku pasar masih mencermati perkembangan kasus corona di Eropa yang sejauh ini mengkhawatirkan pelaku pasar. Karena mutasi corona yang memburuk. Akibat data tersebut, pelaku pasar meyakini kalau tekanan di pasar keuangan akan berlanjut.

Baca Juga:IHSG Diprediksi Menguat

“Meskipun demikian untuk IHSG, saya melihat potensi IHSG berada di atas 6.100 masih ada. Saya belum melihat adanya potensi tekanan jual yang massif sejauh ini. Meskipun berpeluang di zona merah, IHSG secara teknikal masih tetap berpeluang untuk berada di zona hijau. Walaupun peluang tersebut untuk hari ini terbilang sangat kecil,” terangnya.

Senada dengan IHSG, mata uang Rupiah juga mengalami pelemahan kinerja belakangan ini. Rupiah diperdagangkan di level 14.160 saat ini, setelah sempat dibuka melemah di level 14.137 per US Dolar. Akan tetapi berbeda dengan harga emas, belakangan emas mengalami kenaikan seiring dengan kebijakan stimulus di AS yang menekan US Dolar, serta memburuknya penambahan kasus Covid-19. Emas saat ini ditransaksikan di kisaran level $1.881 per once troy. (anita/hm12)

Related Articles

Latest Articles