10.3 C
New York
Tuesday, April 23, 2024

Ini Durasi dan Jam Tidur Siang Terbaik untuk Kesehatan

MISTAR.ID
Tidur siang ternyata memiliki banyak manfaatnya bagi anak-anak hingga orang dewasa lho. Adapun manfaat dari tidur siang seperti meningkatkan daya ingat, menurunkan tekanan darah, meningkatkan mood, hingga mengembalikan energi akibat kelelahan.

Namun, Anda juga harus mengetahui jika tidur siang tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Sebab, hal ini bisa mengganggu tidur di malam harinya.

Merangkum American Heart Association, tidur siang yang sebaiknya dilakukan adalah tidur siang singkat selama 20-30 menit.

Baca Juga:Kurang Tidur, Ini Makanan yang Perlu Dikonsumsi

Apabila lebih dari 90 menit, hal ini akan menimbulkan rasa pusing setelahnya. Melansir dari Health Line, berikut ini durasi jam tidur siang yang baik sesuai dengan usianya:

-0 hingga 6 bulan: Tidur siang 2-3 kali per hari, masing-masing durasinya 30 menit hingga 2 jam

-6 hingga 12 bulan: Tidur siang 2 kali sehari, masing-masing durasinya 20 menit hingga beberapa jam.

-1 hingga 3 tahun: Sekali tidur siang selama 1-3 jam

-3 hingga 5 tahun: Sekali tidur siang selama 1 atau 2 jam

Baca Juga:Manfaatkan Aplikasi Siranap Cek Ketersediaan Tempat Tidur

-5 hingga 12 tahun: Tidak perlu tidur siang jika mereka mendapatkan 10 atau 11 jam tidur yang disarankan per malam.

-Orang dewasa: Tidak perlu tidur siang, tetapi bisa mendapatkan manfaat dari tidur siang selama 10-20 menit, atau 90 menit jika kurang tidur di malam harinya.

Menurut Sleep Foundation menyarankan agar tidak tidur terlalu lama atau memasuki sore hari karena dapat memengaruhi pola tidur malam harinya. Idealnya tidur siang dilakukan di antara pukul 13.00 hingga 15.00 WIB.(sonora/hm10)

Related Articles

Latest Articles